UAS TEKNIK PUBLIKASI

BERITA 1

Rektor Prof. Dr. Dede Rosyada MA membuka dan meresmikan Hari Bahasa Arab Internasional yang bertempat di Auditorium Harun Nasution, kamis (20/12/2018).
Beliau mendorong mahasiswa di berbagai program studi dan fakultas di lingkungan UIN Jakarta mempelajari Bahasa Arab selain bahasa-bahasa internasional lainnya. Sebab menurutnya, Bahasa Arab merupakan salah satu bahasa ilmu pengetahuan, kebudayaan, bahkan bisnis. Berbagai kekuatan politik di awal kemajuan sejarah peradaban Islam di berbagai kawasan berbahasa Arab mewariskan berbagai ribuan karya monumental di bidang sains, sejarah, filsafat, politik, bahkan ekonomi berbahasa Arab.
Sebagai bagian dari komunitas global, para mahasiswa UIN Jakarta dituntut menguasai berbagai bahasa sebagai media komunikasi dengan masyarakat penutur bahasa berbeda di berbagai kawasan global.
Demikian disampaikan Rektor saat membuka al-Yaum al-Alamy li al-Lughoh al-Arabiyah. Menurutnya, penguasaan Bahasa Arab bukan semata tanggungjawab mahasiswa program studi Bahasa Arab atau studi-studi Islam, melainkan juga mahasiswa dari berbagai konsentrasi keilmuan di lingkungan UIN Jakarta.
Hal demikian, sambung Rektor, karena Berbagai karya tersebut, lanjutnya, merupakan warisan keilmuan yang wajib dipelajari mahasiswa-mahasiswa UIN Jakarta. “Kami berpandangan, Bahasa Arab bukan semata-mata Bahasa al-Qur’an, melainkan juga bahasa pengetahuan, bahasa bisnis, bahasa peradaban, bahasa persaudaraan masyarakat Muslim,” paparnya.
Kegiatan al-Yaum al-Alamy li al-Lughoh al-Arabiyah sendiri digelar Prodi Bahasa dan Sastera Arab, Fakultas Adab dan Humaniora UIN Jakarta. Kegiatan yang dihadiri ratusan mahasiswa konsentrasi bahasa Arab dan studi-studi keislaman ini mengundang sejumlah akademisi maupun pejabat dari berbagai negara berbahasa Arab.
Beberapa pejabat yang hadir adalah para duta besar dari Saudi Arabia, Oman, Sudan, Tunisia, Maroko, Bahrain, Yaman, Syiria, Lebanon, Iraq, Aljazair, Mesir, Qatar, dan Uni Emirat Arab. Acara juga dimeriahkan pameran buku, perguruan tinggi, bahkan kuliner negara-negara berbahasa resmi Arab.
Sementara itu, Duta Besar Iraq untuk Indonesia, Abdullah Hasan Sholih dalam sambutannya mengapresiasi penyelenggaraan al-Yaum al-Alamy li al-Lughoh al-Arabiyah. Menurutnya, penyelenggaraan kegiatan diharapkan terus meningkatkan ikatan persaudaraan antara negara-negara Muslim di berbagai belahan dunia.
“Kami juga mengapresiasi para pelajar Indonesia yang mendedikasikan dirinya mempelajari bahasa Arab, mengkaji warisan keilmuan Islam. Semoga ini menjadi pengikat hubungan persaudaraan sebagai sesama negara Muslim,” tambahnya. (syams/zae)

5 w + 1 H
Who : rektor uin prof dede rosyada MA
Where : auditorium utama harun nasution
When : kamis 20 desember 2018
What : rektor uin Jakarta mendorong seluruh mahasiwa mempelajari bahasa arab
Why : bahasa arab merupakan bahasa ilmu pengetahuan
How : belajar bahasa arab dan bahasa global lainnya

BERITA 2

 Wakil Dekan Bidang Administrasi Umum FITK, Dr. Ahmad Sofyan M.Pd mengungkapkan pihaknya telah menunjuk sejumlah dosen di lingkungan FITK yang memenuhi kualifikasi sebagai instruktur pelatihan. Dalam pembukaannya, dekan meminta seluruh peserta mengikuti kegiatan dengan baik sehingga bisa meningkatkan kualifikasi diri mereka sebagai seorang pendidik. Terlebih, sambungnya, para peserta merupakan pendidik yang cukup beruntung bisa mengikuti kegiatan ini setelah melalui proses pendaftaran dan seleksi yang cukup panjang.
Untuk itu, ia berharap para peserta pelatihan bisa mengikuti kegiatan dengan fokus.
Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) UIN Jakarta menggelar Pendidikan Profesi Guru (PPG) dalam Jabatan 2018 untuk 759 guru dari berbagai madrasah se-Jawa, Kalimantan, dan Nusa Tenggara Barat. Pelatihan dimulai hari ini, Jumat (21/12/2018), dengan dibuka langsung oleh Dekan FITK UIN Jakarta Prof. Dr. Ahmad Thib Raya MA.
 “Bapak ibu guru yang hadir hari ini adalah para pendidik yang terpilih mengikuti pelatihan profesi. Dan, kami harapkan bapak ibu bisa mengikuti seluruh pelatihan dengan baik. Kami doakan, semuanya sukses,” paparnya.
Pendidikan sendiri dijadwalkan berlangsung selama tiga bulan ke depan. Selama waktu ini, para guru akan mendapatkan pelatihan pengajaran dari para instruktur yang ditunjuk sehingga setelah mengikuti kegiatan diharap menjadi pendidik dengan kualifikasi akademik, individu dan sosial yang lebih baik.
Diketahui, pendidikan ini merupakan program pendidikan yang bertujuan mencetak peserta didik untuk memiliki keahlian khusus dalam menjadi guru. Untuk bisa mengikuti pendidikan ini, seorang guru harus memenuhi sejumlah persyaratan seperti berpendidikan sarjana atau diploma IV, memiliki Nomor Unik Pendidik dan Tenaga Kependidikan atau NUPTK; dan Terdaftar pada data pokok pendidikan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

5 W + 1 H

What : pelatihan CPNS
Who : Dekan prof. Ahmad Thib Raya MA.
When : jumat 12 desember 2018
Where : auditorium utama
Why : agar meningkatkan kualifikasi sebagai pendidik
How : seluruh peserta mengikuti kegiatan dengan baik


BERITA 3
FEATURE

“Jadi, fokus kegiatan USMR adalah sebagai tim bantuan medis. Salah satunya adalah kegiatan khitanan masal ini. Melalui kegiatan ini kami berharap bisa memberikan kontribusi positif kepada masyarakat dan lingkungan sekitar.” Kata Nurhasima.

Kegiatan yang setiap tahun diadakan sebagai bentuk pengabdian FKIK UIN Jakarta ini, menarik perhatian banyak masyakatat. Hanya dengan mengajukan nama, alamat, umur, dan nama orangtua/wali peserta dapat mengikuti kegiatan ini.  Khitanan massal gratis iini bertempat di Gedung Clinical Simulation Unit (GCSU) FK UIN Jakarta pada sabtu (22/12/2018). Acara tahunan ini diikuti oleh 19 peserta yang berasal dari wilayah Ciputat dan sekitarnya.

Dalam pantauan FK Online, peserta mulai di khitan pada pukul 08.00 WIB. Mereka di khitan oleh dokter-dokter alumni FK UIN yang dulu aktif di USMR.

5 W + 1 H

What : khitanan massal
Where : gedung GSCU FK UIN Jakarta
When : sabtu 22 desember 2018
Why : sebagai bentuk pengabdian terhadap masyarakat
How : mengadakan khitanan masal setiap tahun

Komentar